"Pejabat Kemendagri" yang Marah-marah ke Rita Ternyata Ngobjek Pengurusan IMB

Pria yang mengaku "pejabat Kemendagri" (baju cokelat) saat  adu mulut di lapangan parkir
Kantor Walikota Jakarta Barat. (foto:jo-6)
JAKARTA,JO- Seorang PNS yang mengaku-ngaku pejabat di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang beberapa hari lalu memaki-maki warga bernama Rita, ternyata punya objekan lain yakni mengurusi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) di Kantor Walikota Jakarta Barat (Jakbar).

Pejabat yang diketahui bernama Saleh Thalib,SE, MSi, Kasi Bidang I/IA Direktorat Pemerintahan I di Kemendagri itu selama ini sudah membuat jengah para pejabat maupun staf di Sudin Pengawasan Penertiban Bangunan (P2B) dan Perizinan, karena sikapnya yang suka arogan, membentak-bentak dan membuat semua penghuni kantor seperti babunya.

"Dia (Saleh Thalib) ngobjek mengurusi IMB. Sikapnya arogan dan membentak-bentak semua orang, apalagi kalau objekannya belum selesai," kata seorang petugas Perizinan Jakbar kepada JakartaObserser.com, di Jakarta, Selasa (27/5).

Menurut petugas itu, Saleh Thalib sudah empat tahun terakhir ini sering bolak-balik ke Sudin Perizinan. "Pokoknya kalau dia datang pasti bikin ribut di kantor ini, sikapnya kasar, memaki-maki, padahal apa yang diurusnya itu di luar tugasnya," sambungnya.

Ia pun mengisahkan empat tahun lalu, sang "pejabat Kemendagri" ini pernah berdebat hebat dengan salah satu Kasi Perizinan berinisial R, dan saat ini Kasi Perizinan itu sudah mengundurkan diri dari jabatannya kemudian pindah ikut suami ke Bangladesh.

"Selama ini kami tahu kepala seksi itu tidak pernah marah sama siapapun tapi akibat ulah pejabat itu yang selalu menentang dan mengancamnya diapun saat itu cukup emosi," katanya.
Mobil Avanza nopol B 1862 SFS yang dikendarai pria yang mengaku "pejabat Kemendagri" dan mengamuk
di Kantor Walikota Jakbar. (foto: jo-6)
Pejabat ini sering ngobjek berkas IMB. Maunya setiap berkas pekerjaan yang dia masukkan itu harus diutamakan dan harus cepat di kerjakan. Karena terlalu sering berulah semua petugas di Kantor Walikota Jakbar menjadi tidak respek dan tidak meladeni.

"Memang dia tidak punya etika,serba salah kalau diladenin, jadi mending didiamkan saja,"ucapnya.

Seperti diberitakan JakartaObserver.com sebelumnya, Rita, seorang warga Bojong Indah, mengalami nasib malang karena mobilnya ditabrak dan dimaki-maki pria yang mengaku "pejabat Kemendagri" ini di parkiran Kantor Walikota Jakbar. (Baca berita sebelumnya: Pria Mengaku Pejabat Kemendagri Mengamuk di Kantor Walikota Jakbar dan Pria "Pejabat Kemendagri" Marah-marah, Rita: Dia Menabrak, Malah Saya Dimaki-maki Goblok, Brengsek, Perek )

Menurut seorang petugas Pamdal Kantor Walikota Jakbar, Dwinarso, pria yang mengendarai mobil Avanza B 1862 SFS ini menabrak mobil Mazda milik RIta bernopol B1535 GA yang sudah terparkir lebih dulu. Bukannya minta maaf, pria ini malah memaki-maki Rita di depan banyak orang termasuk para pegawai di kantor walikota itu.

Setelah puas memaki-maki Rita, pria ini kemudian beranjak ke lantai 2 Gedung B dan juga menggebrak lift dan benda yang ditemuinya. Begitu juga di lantai 3, kembali lagi dia memaki-maki dan menggebrak apa saja.

Menurut Rita, jika benar pria ini abdi negara, seharusnya dia dapat memberikan panutan dan melayani masyarakat dengan baik.

"Saya dicaci maki dengan kata-kata yang menyakitkan, dengan mengatakan saya 'goblok, brengsek, perek lu, dasar Cina'. Apakah itu pantas? Sebagai laki-laki terhormat tidak akan mengeluarkan kata-kata seperti itu kepada seorang wanita terlebih saya membawa anak," tulis Rita.

"Bagaimana perasaan anak dan suami saya dikata-katai seperti itu saat mengetahui mama atau isterinya dibilang perek. Apalagi oknum itu menyinggung suku, sampai dia bilang dasar Cina," sambungnya. (jo-6)

Mengunjungi London? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.