Kebelet Punya Suami Polisi, Janda Anak Satu Ditipu Brimob Gadungan

Ilustrasi
JAKARTA,JO- Tergiur dengan wajah tampan, dan kebelet ingin punya suami anggota polisi, janda beranak satu ditipu oleh Brimob gadungan.

Tak hanya menanggung malu, uang tunai Rp45 juta milik sang janda pun dibawa kabur pria impian yang ternyata seorang satpam itu.

Kasus ini dialami Yenny, sebagaimana dikisahkannya kepada wartawan di Jakarta, hari ini.

Menurut Yenny, kisah pilu ini berawal dari pertemuan keduanya di salah satu kafe di wilayah Jakarta Selatan (Jaksel). Indra, begitu nama pria itu, memang tampan, tegap dan mengaku anggota Brimob yang bertugas di Kelapa Dua, Depok.

Kepadanya, Indra mengaku duda dan memiliki rumah di kawasan elit daerah Bekasi. Dari pertemuan itulah mereka akhirnya berpacaran dan dijanjikan akan dijadikan isteri oleh Indra.

Namun dalam perjalanan asmara ini, Indra menguras uang tabungan Yenny dengan alasan berdalih buat biaya Sekolah Calon perwira di Lido,Sukabumi, Jawa Barat.

Yenny kemudian melaporkannya ke polisi. Seperti disampaikan Kapolsek Cilandak yang didampingi Kasubag Humas Polres Jakarta Selatan Kompol Aswin mengatakan, tersangka Indra, Brimob gadungan ini berhasil ditangkap petugas di sebuah Kafe di kawasan Kemang pada Rabu (26/2) pukul 20.00 WIB. (Jo-5)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.