Vaksin di Polsek Percut Sei Tuan, Warga Sangat Antusias
Vaksinasi di Polsek Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumut. |
Kegiatan yang dilakukan di dalam halaman Polsek Percut Sei Tuan mulai pukul 09.00 WIB itu diikuti sebanyak 400 lebih warga, sesuai surat perintah kapolda sumut dan surat edaran Gubernur Sumut dan Walikota Medan dihadiri Kapolsek Percut Sei Tuan Akp Janpiter Napitupulu dan Rumah Sakit Murni Teguh sebagai tenaga kesehatan di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Diketahui seluruh warga yang datang dan keluar sesuai proses dengan menerapkan protokol kesehatan mencuci tangan, menggunakan masker, menghindari kerumunan,tidak bersalaman, tidak berkerumunan.
Kapolsek Percut Sei Tuan Akp Janpiter Napitupulu menghimbau kepada seluruh warga agar tetap menjaga kesehatan agar tercapai herd Immunity kita walaupun sudah divaksin.
" Saya menghimbau agar semua kita Vaksin dan jangan takut disuntik," ungkapnya.
Terlihat dilokasi warga yang akan divaksin harus mendata semua berkas berkasnya dilanjutkan cek suhu tubuh dan cek kesehatan untuk lanjut dilakukan vaksin.
Warga yang vaksin mengucapakan terimakasih banyak kepada Polri khususnya kapolda dan juga Polsek Percut Sei Tuan yang sudah bersedia menjadi tuan rumah untuk membantu warga dengan menyediakan tempat.
"Kami berterimakasih banyak bang sudah divaksin pertama katanya akan ada pemberitahuan untuk vaksin ke-2, " ungkapnya. (jun)
Tidak ada komentar: