Bupati Samosir Bersama Forkopimda Monitoring Perdana PTM Kesiapan Sekolah di Samosir
Bupati Vandiko T Giltom saat meninjau pembelajaran tatap muka (PTM) di sekolah-sekolah. |
Monitoring dilakukan ke beberapa sekolah mulai dari SMAN 1 Pangururan dan SMP N 1 Pangururan di Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.
Pada kegiatan monitoring tersebut, Vandiko Gultom berharap agar guru-guru tetap menjaga dan melakukan prokes kesehatan secara ketat.
"Kami menghimbau kepada guru- guru di Kabupaten Samosir agar tetap mengawasi anak-anak didik agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan menghindari para siswa dari kerumunan," ujar Vandiko Gultom.
Menurutnya, pertemuan belajar tatap muka ini ada sebuah permulaan yang harus terus dievaluasi. "Kedepan kita akan melakukan evaluasi atas kegiatan PTM ini dan akan kita rapatkan di Satgas Kabupaten Samosir untuk PTM kedepannya," jelas Vandiko Gultom.
Senada, Kajari Samosir Andi Adikawira juga meminta para guru melakukan pengecekan dengan ketat para siswa. "Jangan biarkan pengawasan kepada siswa lemah,bila ada yang sakit seperti demam, batuk dan flu agar langsung disikapi dan didiskusikan kepada pihak kesehatan terdekat," ujar Andi Adikawira.
Dalam proses pembelajaran tatap muka ini pihak sekolah mengutamakan siswa dari mulai kelas 6 SD, 3 SMP dan kelas 3 tingkat SMA berdasarkan keputusan hasil rapat Tim Gugus dan Satgas covid-19 Kabupaten Samosir.
Bupati Samosir Vandiko Gultom didampingi Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon dan Kajari Samosir Andi Adikawira Putera beserta Asisten III Lemen Manurung, Plt Kadis Kesehatan Subarta Sagala dan Plt kadis Pendidikan Tiar turnip. (josm-01)
Tidak ada komentar: