Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta
JAKARTA, JO - Hari ini, Jumat (14/8/2020) MPR RI akan menggelar Sidang Tahunan MPR bersama DPR dan DPD untuk mendengar Pidato Presiden tentang Penyampaian Laporan Kinerja Lembaga-lembaga Negara dan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam Rangka HUT ke-75 RI Tahun 2020 pukul 09.00-11.00 WIB.


Polisi pun telah menyiapkan rekayasa lalu-lintas di sekitar Gedung DPR, Senayan. Seperti disampaikan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo, Jumat (14/8/2020) pihaknya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar Kompleks Parlemen, Senayan.

Rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional sesuai dengan kondisi di lapangan.

Berikut persiapan skema rekayasa lalu lintas di sekitar Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan:

  1. Arus lalu lintas dari Jalan Gatot Subroto arah Gedung DPR/MPR RI di belokkan ke kiri ke Jalan Gerbang Pemuda.
  2. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang Pemuda arah Jl. Gatot Subroto diputar balik di bawah jalan layang Farmasi ke dari Jalan Gerbang Pemuda
  3. Arus lalu lintas dari tol dalam kota yg akan keluar di off-ramp Pulo Dua akan diluruskan ke arah Tol Tomang.
  4. Arus lalu lintas dari Jalan Palmerah Timur arah Jalan Gelora diluruskan ke Jalan Tentara Pelajar.
  5. Arus lalu lintas dari Jalan Asia Afrika arah Jalan Gelora dibelokkan ke kanan ke Jalan Gerbang Pemuda.
  6. Arus lalu lintas dari Jalan Gerbang Pemuda arah Jalan Gelora dibelokkan ke kiri Jalan Asia Afrika.

Selain menggelar Sidang Tahunan MPR, pada pukul 14.00 WIB dilakukan juga Pembukaan Masa Persidangan I DPR RI Tahun Sidang 2020-2021 dan Pidato Presiden RI dalam Rangka Penyampaian RUU tentang APBN TA 2021 Disertai Nota Keuangan dan Dokumen Pendukungnya.

Protokol kesehatan pun diterapkan selama dilaksanakannya rapat-rapat ini.

Setiap anggota DPR dan DPD harus membawa hasil rapid test non-reaktif tertanggal 11-13 Agustus 2020, dan kehadirannya tidak dapat diwakilkan. (jo2)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.