Banggar DPRD DKI Jakarta Setujui PMD Jakpro Rp700 Miliar untuk Stadion BMW, TIM dan Samawa

DPRD DKI Jakarta
JAKARTA, JO- Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) DKI Jakarta menyetujui anggaran penyertaan modal daerah (PMD) sebesar Rp 700 miliar dari Rp 1,5 triliun yang diajukan Jakarta Propertindo (Jakpro) untuk tiga program kegiatan prioritas di tahun 2019.

Tiga program prioritas yang akan digarap Jakpro di tahun 2019 yaitu pembangunan Stadion BMW, revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) dan pengadaan lahan untuk program rumah DP 0 rupiah (Samawa).

"Jadi untuk tiga program prioritas Jakpro itu, setelah dipangkas kami sepakati Rp 700 miliar dari usulan awal Rp 1,5 triliun lebih," kata Ketua Rapat Banggar DPRD DKI Jakarta Triwisaksana di Jakarta, Senin (26/11/2018).

Sebelumnya, untuk pembangunan Stadion BMW, Jakpro mengajukan PMD sebesar Rp 400 miliar. Sementara untuk revitalisasi TIM Rp 500 miliar dan penyediaan lahan rumah DP 0 rupiah sebesar Rp 648 miliar. Sehingga total PMP yang diajukan dalam KUA-PASS 2019 sebesar Rp1,5 triliun lebih.

Setelah melalui proses pembahasan yang alot dengan anggota dewan, Senin (26/11/2018), anggaran PMD yang diajukan Jakpro sebesar Rp 1,5 triliun tersebut dipangkas menjadi Rp 700 miliar, dengan rincian untuk pembangunan Stadion BMW Rp 400 miliar, revitalisasi TIM menjadi Rp 200 miliar dan pengadaan lahan rumah DP 0 rupiah menjadi Rp 100 miliar.


Menurut dia, pemangkasan ini dilakukan untuk menekan defisit anggaran dan mengantisipasi terjadinya dana mengendap karena pembangunan tiga program prioritas tersebut kemungkinan baru bisa dilaksanakan Agustus 2019, setelah melalui proses lelang.

"Kami pangkas jangan sampai ada dana yang mengendap. Untuk anggaran selanjutnya dapat diusulkan dalam rapat perubahan," tandasnya. (jo-3)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.