Aplikasi Qlue Diundang ke Launchpad Space Google di San Fransisco

Qlue
JAKARTA, JO- Aplikasi Qlue mendapatkan hadiah dari Google, berupa kesempatan untuk mengikuti Program Google Launchpad Accelerator angkatan ketiga. Qlue menjadi salah satu dari enam Start Up Indonesia yang Januari 2017 nanti berhak terbang ke Launchpad Space milik Google di San Fransisco.

Undangan dari Google ini dinilai sebagai hadiah menjelang ulang tahun Qlue yang kedua.

“Excited banget! Kebetulan momen pengumumannya berdekatan dengan ulang tahun kita di Desember ini jadi kita merasa dikasih hadiah sama Google. Dan memang banyak banget terobosan yang akan kita lakukan di tahun depan, jadi dengan menjadi bagian dari Google Launchpad Accelerator kita bisa lebih matang dalam action-plan dan Qlue bisa lebih powerfull,” ujar Founder & CEO Qlue, RaMa Raditya di Jakarta, Kamis (24/11).




Antusias Qlue jelas berbanding lurus dengan keuntungan-keuntungan yang akan didapatkan dari Program Google Launchpad Accelerator. Perwakilan Qlue berhak mengikuti bootcamp selama dua minggu bersama Google, yang akan dipenuhi dengan pelatihan teknis hingga bimbingan personal mengenai perkembangan start up nya.

Selepas masa bootcamp, Google memprogramkan masa inkubasi berdurasi enam bulan. Tidak berhenti disitu, peserta Program Google Launchpad Accelerator biasanya menerima pendanaan bebas ekuitas.

“Hadiah” dari Google ini menjadi semangat tersendiri bagi Qlue untuk terus berinovasi dan berkembang bersama pemerintah dan warga. Harapannya menyambut usia kedua, Qlue bisa menjadi aplikasi yang semakin powerfull, sehingga menginspirasi dan membanggakan bangsa Indonesia. (jo-4)

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya




Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.