Lomba lari 10K HUT TNI.
JAKARTA, JO- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-70 tahun 2015, TNI menggelar Lomba Lari 10 K yang diikuti kurang lebih 12.500 peserta dan dilepas secara resmi oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo di Silang Monas Jakarta Pusat, Minggu (27/9).

Turut mendampingi Panglima TNI, Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti, Kasau Marsekal TNI Agus Supriatna, Wakasad Letjen TNI Moh Erwin Syafitri, dan Wakasal Laksdya TNI Widodo.

Panglima TNI dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan Lomba Lari 10 K adalah dalam rangka kegiatan HUT TNI ke-70, serta merupakan wujud dari seluruh prajurit dan keluarga besar TNI untuk menyehatkan masyarakat.

“Marilah kita berlari untuk bergembira dan sehat. Ini adalah wujud kebersamaan antara TNI dan Rakyat. Event ini bukan hanya sebagai perayaan untuk TNI, namun menjadi wadah untuk mencari bibit pelari yang bisa berkompetisi di ajang internasional,” ujar Jenderal TNI Gatot Nurmanyo.

Lomba Lari 10 K yang mengusung tema “Bersama Rakyat TNI Kuat, Hebat, Profesional, Siap Mewujudkan Indonesia Yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian”, melintasi Silang Monas-Jalan MH Thamrin-Tugu Bundaran HI-Jalan Jenderal Sudirman-Bundaran HI-MH Thamrin-dan kembali lagi ke Silang Monas.

Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya | Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya | Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya | Jalan-jalan ke Las Vegas? Temukan harga hotel terendah

Adapun hasil Lomba Lari 10 K, adalah sebagai berikut : Lomba Kelompok Profesional Putra, Juara-I Agus Prayogo (Secapa AD) waktu 31 menit, 30 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor, dan uang pembinaan Rp. 20.000.000.

Juara-II Nur Sodiq (Pasi DI Yokyakarta) waktu 32 menit, 26 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 15.000.000 dan Juara-III Ridwan (Pasi NTB) waktu 33 menit, 19 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp. 10.000.000.

Lomba Lari Kelompok Profesional Putri, Juara-I Trianingsih (Pasi DKI Jakarta) waktu 36 menit, 15 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor dan uang pembinaan Rp. 20.000.000, Juara-II Rini Budiarti (Pasi DKI Jakarta) waktu 37 menit, 01 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp. 15.000.000 dan Juara-III Olivia (Pasi NTB) waktu 38 menit, 33 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp. 10.000.000.

Lomba Kelompok TNI/Polri Putra, Juara-I Atjong Tio (Paad Yonif 521) waktu 31 menit, 58 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor, dan uang pembinaan Rp. 7.500.000, Juara-II Wilder Raego (Group I Kopassus) waktu 33 menit, 02 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 5.500.000.

Juara-III Pratu Herlanto (Paad Rindam Wirabuana) waktu 33 menit, 13 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp. 4.500.000.

Lomba Lari Kelompok TNI/Polri Putri, Juara-I Supriatin Sutono (Secapa AD) waktu 39 menit, 49 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor dan uang pembinaan Rp 7.500.000, Juara-II Aprilia Kartina (TNI AL) waktu 40 menit, 11 detik mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 5.500.000 dan Juara III Raquel Pireira (Secapa AD) waktu 40 menit, 15 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 4.500.000.

Lomba Kelompok Umum Putra, Juara-I A. Haris (Pasi Jabar) waktu 32 menit, 05 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor, dan uang pembinaan Rp 7.500.000, Juara-II Ranto (Rajawali Magelang) waktu 32 menit, 54 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 5.500.000 dan Juara-III Karel (Group I Kopassus) waktu 33 menit, 53 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 4.500.000.

Lomba Lari Kelompok Umum Putri, Juara-I Odekta (Pasi DKI Jakarta) waktu 39 menit, 09 detik, mendapatkan tropi, piagam, sepeda motor, dan uang pembinaan Rp 7.500.000, Juara-II Nyai Prima Agita (Pasi Sumut) waktu 40 menit, 01 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 5.500.000 dan Juara-III Novi (Pasi Jateng) waktu 40 menit, 44 detik, mendapatkan tropi, piagam, dan uang pembinaan Rp 4.500.000. (jo-17)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.