Rebutan Lokasi, Sesama Pemulung Ribut dan Ditikam

Ilustrasi
JAKARTA, JO- Dua orang pemulung berkelahi dan salah satu diantara mereka tertikam. Syarifudin, 37, salah seorang dari pemulung itu, terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena pinggangnya terkena tikaman temannya yang kini melarikan diri.

Informasi yang diperoleh Senin (21/7), menyebutkan keributan sesama pemulung ini terjadi di Jalan Manggarai Utara I, Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Sabtu (19/7) malam sekitar pukul 23.00 WIB.

"Mereka ribut berebut lokasi tempat memungut barang-barang bekas. Satu orang merasa lokasi itu adalah milik dia," kata Marwan, seorang warga.

Dikatakan, saat perkelahian terjadi, Syarifudin tiba-tiba ambruk karena ditikam, dan langsung melarikan diri. Korban sendiri langsung dilarikan warga ke RSCM untuk mendapat pertolongan.

Kapolsek Tebet Kompol I Ketut Sudarma mengakui terjadinya peristiwa itu, dan pihaknya sedang berencana untuk mengambil keterangan dari korban di rumah sakit.

"Barang bukti dan pelaku masih dicari, sedangkan korban saat ini masih dirawat," katanya. (jo-5)

Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.