Cinta Tidak Direstui Orangtua, Pemuda Bunuh Diri di Menara SUTET

Menara SUTET
JAKARTA,JO- Ahmad Risqi, 24, mengambil jalan pintas dengan bunuh diri di tiang SUTET, hanya karena cintanya tidak direstui orang tua pacar.

Aksi bunuh diri ini dilakukan Ahmad Risqi di menara Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) Jalan Amal RT 011/01 Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur (Jaktim), Minggu (18/5) siang.

Aksi ini membuat warga sekitar menjadi heboh. Mereka tidak menduga pria yang dikenal pendiam ini bakal mengambil jalan pintas, bunuh diri.

Petugas Polsek Duren Sawit yang menangani kasus ini menemukan pesan singkat dalam HP korban yang berisi akan mengakhiri hidup. Kanit Reskrim Polsek Duren Sawit AKP Chalid Thayib menyatakan, dari olah TKP tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

Informasi yang dihimpun, selama ini Rizky berhubungan dengan kekasihnya berinisial I. Rupanya hubungan pacaran tersebut tidak mendapat restu dari orangtua I, dan ketidaksetujuan orangtuanya itu disampaikan I kepada Rizky melalui SMS.

Diduga kesal karena cintanya ditolak calon mertua, akhirnya Rizky menjadi putus asa. Ia pun menulis balik kepada kekasihnya yang menyebut kalau dirinya tidak akan bertemu lagi dengan I.

Ternyata apa yang diungkapkan melalui SMS itu benar-benar dijalani Rizky. Terbukti, pada Minggu siang ia naik ke menara SUTET yang terletak tak jauh dari rumahnya dan nekat gantung diri.

Petugas Polsek Duren Sawit, Polres Jakarta Timur dan Pemadam Kebakaran yang menangani kasus ini akhirnya berhasil mengevakuasi korban.(jo-9)

Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.