Kosekhanudnas I "Korve" Kolam Ikan Bersama

Seluruh personel Makosekhanudnas I "korve" kolam
 ikan bersama. (foto: pen kosek I)
JAKARTA, JO- Setiap hari Kamis seluruh personel secara serentak melaksanakan korve bersama untuk membersihkan lingkungan sekitar Makosekhanudnas I agar tampak indah dan tertata rapi.


Namun, untuk kali ini berbeda. Sasaran difokuskan pada kolam ikan Makosekhanudnas I yang telah diisi dua kuintal ikan mas dan nila. Nah apalagi kalau bukan mancing bersama. Asyiik!

"Jadi kali ini berbeda. Korvenya berupa mancing bersama," jelas Danflightma Kosekhanudnas I Mayor Adm Indra Gunawan, Kamis (6/3).

Mayor Lek Eddy mendapatkan strike pada
umpannya. (foto: pen kosek I)
Mancing bersama dipilih karena sebagian besar personel Kosekhanudnas I gemar memancing. "Sehingga diharapkan seluruh personel aktif ambil bagian dalam kegiatan ini," ujar Pabandyakalmat Slog Kosekhanudnas I Letkol Kal Ruddy Setiawan. Aktif yang dimaksud antara lain ada yang memancing, ada yang membersihkan ikan, ada yang memasak ikan.

"Karena hasil tangkapan tidak ada yang boleh dibawa pulang, nantinya akan kita makan bersama-sama," jelasnya.

Kapten Lek Dyah Siti Sundari menjadi leader tim masak
ikan yang dibantu Wara dan PNS Kosekhanudnas I.
 (foto: pen kosek I)
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi dan kekeluargaan serta sebagai media refreshing bagi personel Kosekhanudnas I. "Ini merupakan bentuk kegiatan positif dan pastinya media bagi yang hobi memancing. Disamping itu, mampu mengurangi tingkat kejenuhan di dalam pelaksanaan kedinasan juga melatih kesabaran," lanjutnya.

Sekitar pukul 11.30 WIB, acara memancing bersama dihentikan dan berlanjut pada makan bersama. Terlihat bahwa seluruh personel antusias mengikuti jalannya kegiatan ini disertai canda tawa yang mewarnai keharmonisan antar personel yang juga diiringi live musik dari Satkomlek Kosekhanudnas I. (jo-17)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.