Pemkab Samosir Menutup Acara Olimpiade Sains dan Pertandingan Futsal Tingkat SD

Kegiatan Olimpiade Sians dan Pertandingan Futsal Tingkat SD se- Kabupaten Samosir, Sumut.

PANGURURAN, Jakartaobserver.com-
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir melalui Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Jhonson Gultom, SPd menutup acara Olimpiade Sains dan Pertandingan Futsal Tingkat SD se-Kabupaten Samosir Tahun 2023, yang berlangsung selama lima hari di Lapangan SMP Budi Mulia Pangururan, Samosir, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (29/04/2023).
 
Penutupan Olimpiade Sains dan Futsal dilakukan dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali oleh Kadis Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Samosir Jhonson Gultom,SPd.
 
Penutupan olimpiade berlangsung meriah dan antusias, berbagai hiburan, dan dimeriahkan Group Band dari siswa SMP Budi Mulia untuk menghibur ratusan orang yang hadir di lokasi tersebut.
 
Kadis Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Samosir Jonson Gultom,SPd mengatakan, pihaknya mengapresiasi penuh Yayasan SMP Budi Mulia yang melaksanakan acara ini.
 
“Kita akan berkolaborasi dan mencontoh kegiatan ini, bahwa kegiatan ini sangat baik untuk melahirkan putra-putri Samosir menuju jenjang pendidikan yang lebih baik,” ujar Jonson.
 
Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Samosir mengapresiasi penuh ke SD Santo Mikhael Pangururan yang mendapatkan Juara umum pada Olimpiade Sains dan Pertandingan Futsal ini”.
 
Jumlah sekolah tingkat SD yang mengikuti Olimpiade, sebanyak 95 SD dari 195 SD di Kabupaten Samosir dan 32 SD yang mengikuti pertandingan futsal.
 
Sebanyak 100 SD tidak mengikuti olimpiade tersebut, dikarenakan sekolah tersebut belum mempunyai Guru di bidang olahraga maupun melatih di bidang futsal.
 
Daftar Juara Hasil Olimpiade Sains Tingkat SD Se-Kabupaten Samosir Tahun 2023, bidang studi: Matematika adalah sebagai berikut:
 
Juara 1.Justin Cristoper Silalahi (SD SWASTA ST.MIKHAEL PANGURURAN)
Juara 2.Stevenson Winner Silaban(SD Negeri I 3 NAINGGOLAN)
Juara 3.Yehezkiel Siringoringo (SD Negerib1 HOLBUNG)
Juara 4.Hiras Wandes Naibaho(SD SWASTA ST.MIKHAEL PANGURURAN)
Juara 5.Anisah Oktavia Sinaga (SD Negeri 18 URAT II PALIPI) dan juara 6.Griselda Lumbantungkup (SD Negeri 19 PANANGGANGAN NAINGGOLAN).
 
Daftar Juara Hasil Olimpiade Sains Tingkat SD se-Kabupaten Samosir Tahun 2023, bidang study: IPA adalah sebagai berikut:
 
Juara 1.Dela Sri Ayuni (SD Negeri 22 Sigaol Simbolon)
Juara 2.Sri Lovianta Simbolon (SD Negeri 4 Lintongnihuta)
Juara 3.Yulan Maria Samosir (SD Negeri 15 Rianiate)
Juara 4.Lestari Sinurat (SD Negeri 17 Aeknauli)
Juara 5.Grecia Wulandari Sihotang (SD Negeri 6 Hariarapohan) dan
Juara 6.Grizelda Eltama Marito Simanjorang (SD Negeri 26 Situngkir
 
Daftar sekolah yang juara pada pertandingan futsal tingkat SD se-Kabupaten Samosir, adalah sebagai berikut:
 
Juara 1.SD Negeri 1 Nainggolan,
Juara 2.SD Negeri 11 Hutabolon,
Juara3.SD Negeri 4 Lintongnihuta,
Juara 4.SD Negeri 13 Hutanamora.

Para sekolah yang mendapat juara pertandingan futsal, berhak mendapatkan trofi, uang pembinaan, sertifikat, dan bingkisan. (josm-01)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.