ASEAN Leaders Meeting di Jakarta Dimulai, Pertemuan Fisik Pertama Selama Pandemi

Sekretariat ASEAN
JAKARTA, JO- Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN atau ASEAN Leaders' Meeting (ALM) resmi berlangsung di Sekertariat ASEAN, Jakarta, Sabtu (24/4/2021). Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam rapat ini beserta 7 perwakilan negara-negara ASEAN.
 
Presiden Jokowi hadir sekitar pukul 13.12 WIB, dan disambut oleh Sekretaris Jenderal ASEAN Dato Lim Jock Hoi. Setelah mengisi buku tamu kedatangan hingga berfoto, Jokowi beserta para pemimpin atau perwakilan negara-negara ASEAN menuju ke ruang pertemuan di Bali Lounge. Mereka akan mengikuti jalannya ALM.
 
Pertemuan para pimpinan dan perwakilan negara ASEAN ini akan membahas sejumlah hal yang dibagi dalam 3 segmen. Ketiga segmen itu yakni pembangunan masyarakat ASEAN, hubungan eksternal ASEAN, dan isu-isu regional dan internasional.

Pada segmen pertama dan kedua, Jokowi akan didampingi oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri Sidharto R Suryodipuro. Selanjutnya pada segmen ketiga, Jokowi hanya didampingi oleh Menlu Retno.

Penyelenggaraan pertemuan tersebut menjadi pertemuan langsung secara fisik pertama para pemimpin ASEAN selama masa pandemi ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Hal itu menggambarkan keseriusan dan tekad kuat para pemimpin ASEAN untuk membantu Myanmar. (jo2)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.