Ilustrasi
JAKARTA, JO - Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya serta jajaran polres di bawahnya memberikan 2.260 teguran kepada pengendara dalam kegiatan Operasi Simpatik Jaya, di Jakarta dan sekitarnya, Kamis (2/3) kemarin.

"Hasil penindakan pelanggar lalu lintas dalam Operasi Simpatik tanggal 2 Maret 2017, jumlah teguran 2.260 pengendara," ujar Kepala Subdirektorat Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, di Jakarta, Jumat (3/3).

Dikatakannya, pelanggaran dalam Operasi Simpati didominasi sepeda motor dan jenis pelanggaranya adalah lawan arus sebanyak 59, tidak pakai helm 257, tidak menyalakan lampu utama sepeda motor 169, kelengkapan surat 351, serta tidak menggunakan sabuk keselamatan 63.

"Jenis kendaraan bermotor yang melanggar 1.581 sepeda motor, 541 mobil, 41 bus, dan 97 mobil barang," ungkapnya.




Ia menyampaikan, anggota di lapangan juga melakukan kegiatan preemtif berupa 113 penyuluhan, 358 pemasangan spanduk atau penyebaran pamflet, 100 sosialisasi program keamanan lalu lintas, dan 92 program keselamatan lalu lintas.

"Terkait kegiatan preventif, kami melakukan 1.108 pengaturan lalu lintas, 892 pejagaan, 32 pengawalan, dan 489 patroli lalu lintas," katanya.

Sementara terjadi 14 peristiwa kecelakaan lalu lintas di Jakarta dan sekitarnya, kemarin. "Korban berjumlah 16 orang. Empat orang meninggal dunia, tiga luka berat dan sembilan luka ringan," paparnya. (amin)

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya




Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.