Tiga Pelaku Begal Motor di Depok Ditangkap, Ternyata Siswa SMK

Ilustrasi
JAKARTA,JO- Tiga orang pelaku begal motor yang sering beraksi di jalanan di Depok, Jawa Barat (Jabar) berhasil ditangkap aparat kepolisian dari Polsek Sukmajaya, Depok. Ketiganya masih tercatat sebagai siswa SMK swasta di Depok.

Ketiganya diketahui menjadi pelaku perampasan dengan kekerasan para korbannya di Jalan Raya Krukut, Kec.Limo, Jalan Raya Margonda, Jalan Raya Siak Depok Timur, Jalan Boulevard, Kecamatan Cilodong, dan UI.

Menurut Kapolsek Sukmajaya Kompol Agus Widodo di Depok, Minggu (1/2), ketiga pelaku adalah DF,18, dan IS,18, dan ADP,18.

DF dan IS tertangkap petugas saat berusaha merampas sepeda motor Honda CB R 150 putih, F 6933 JO, milik Suherman,22, saat sedang berhenti dengan teman wanitanya Eva,22, di Jalan Boulevard lingkungan Perum GDC, Kota Kembang, Sukmajaya.

Cek Hotel di Jakarta, Bandingkan Tarifnya | Cek Hotel di Parapat, Danau Toba, Bandingkan Harga dan Baca Ulasannya | Cek Hotel di Bandung, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Cek Hotel di Surabaya, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Sementara ADP yang diketahui memiliki ilmu kebal ditangkap di kediamannya Perumahan Depok 2 Timur, Jalan Merawn Raya No 188, RT 06/10, Kelurahan Bhaktijaya, Kecamatan Sukmajaya Depok.

"Penangkapan ADP dilakukan berdasarkan pengakuan dua pelaku yang sudah ditangkap sebelumnya. Ketiganya masih tercatat sebagai siswa SMK swasta di Depok," kata Kapolsek.

Kejadian pedagang sayur motor yang dirampas motornya di Krukut pada Sabtu (31/1) subuh, diantaranya ulah pelaku.

Sejumlah barang bukti yang berhasil diamankan petugas yakni sebilah sangkur, kampak, alat pemukul, satu buah kunci pas ukuran 10, dan tiga unit sepeda motor milik pelaku yaitu Yamaha Xeon RC putih B 3611 ECD, Mio GT B 6242 VIH, dan Honda Beat putih F 4381 RG. (jo-5)


Mengunjungi London? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Wisata ke New York? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.