Lurah Anik.
JAKARTA,JO-Sejumlah lurah yang ada di Jakarta Barat (Jakbar) mendapatkan predikat terbaik dalam acara perlombaan lingkungan tingkat Walikota Jakbar, Minggu 17/8.

Para lurah yang mendapatkan predikat terbaik atas kinerjanya itu, diantaranya Lurah Tegal Alur, Kecamtan Kalideres mendapatkan juara pertama bidang lingkungan. Lurah Tanjung Duren Selatan juara 2, Lurah Mangga Besar juara 3. Sementara juara harapan lurah Palmerah.

Lurah yang mendapatkan juara itu langsung diberikan hadiah oleh Walikota Jakbar H Anas Efendi, usai kegiatan upacara HUT Kemerdekaan RI. Walikota sendiri menyebut penghargaan itu menjadi kebanggaan sekaligus pemacu untuk terus berkarya.

Sementara bagi para lurah yang belum berhasil diharapkan untuk tidak merasa putus asa. "Terus berjuang,jangan pernah menyerah,siapa tau untuk kedepannya bisa dirnilai lebih baik," kata Walikota.

Sementara sejumlah lurah yang dimintai komentarnya mengatakan selain perasaan bangga juga ada perasaan takut.

"Senang,bangga,tapi ada rasa takut,karena ini suatu amanah yang harus dijaga agar bisa lebih baik lagi untuk ke depannya,"ucap Lurah Tegal Alur Anik S.

Menurutnya, semua keberhasilan itu berkat warga masyarakat yang bermukim di wilayah kelurahan Tegal Alur. (Leman)

Mengunjungi London? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Wisata ke New York? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.