APTB ke-14 Jurusan Kalideres-Cikarang Diluncurkan, Ongkosnya Rp5.000

Bus APTB
JAKARTA, JO- Angkutan Perbatasan Terintegrasi Bus Jakarta (APTB) ke-14 jurusan Kalideres-Cikarang, resmi diluncurkan, Jumat (24/1). Armada ini dioperasionalkan Mayasari Bakti dengan jumlah bus 10 unit.


Rute yang ditempuh yakni dari Terminal Cikarang - Jalan Fatahillah - Jalan Imam Bonjol - Jalan Teuku Umar - Jalan Arteri Tol Cibitung - Gerbang Tol Cibitung - Tol Cikampek - Gerbang Tol Halim - Cawang -Jalan Letjen MT Haryono - Jalan Gatot Subroto - Jalan S Parman - Jalan Daan Mogot - Terminal Kalideres.

Peluncurannya dilakukan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) di Halte Slipi Tamburan, Jakarta Barat (Jakbar). Jokowi sempat menumpangi bus ini dari Slipi ke Pancoran, dan mengaku nyaman.

Jokowi berharap para pengguna kendaraan pribadi akan beralih menggunakan angkutan umum sehingga bisa mengurai kemacetan di ibu kota.

Dengan peresmian APTB ke-14 ini, saat ini jumlah bus APTB yang telah beroperasi mencapai 143 unit. Nantinya, jumlah tersebut masih akan ditambah secara rutin dalam setiap bulan dengan rute berbeda.

Tiket yang diterapkan untuk APTB 14 ini sebesar Rp 5.000 untuk penumpang dari dalam koridor bus Transjakarta dan Rp 15.000 untuk penumpang dari Cikarang - Kalideres. APTB ini tidak merubah trayek angkutan reguler yang ada karena APTB adalah hasil transformasi dari angkutan reguler. (jo-2)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.