16 Pesawat Tempur Rusia Perkuat Pertahanan Indonesia di Timur

MAKASSAR, JO- Sebanyak 16 pesawat tempur Sukhoi buatan Rosoboronexport Rusia yakni jenis SU-30 MK2 dan SU-27 SKM diserahkan ke pemerintah RI. Pesawat-pesawat ini akan ber-home base di Skuadron Udara 11 Wing 5 Lanud Hasanuddin, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Kehadiran 16 pesawat tempur Sukhoi akan menambah kekuatan pertahanan NKRI, khususnya di Indonesia Timur.

Pesawat diterima oleh Menhan Purnomo Yusgiantoro, Rabu siang (25/9), disaksikan oleh Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko, sejumlah pejabat tinggi TNI lainnya, dan Gubernur Sulawesi Selatan,Syahrul Yasin Limpo serta para muspida Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Ke-16 pesawat tempur itu juga telah dilengkapi dengan persenjataan terbaru yang terpasang di pesawat tersebut, yakni kombinasi persenjataan Air to Air dan Air to Ground. Persenjataan itu dapat menghalau dan menghancurkan lawan baik di udara maupun di atas permukaan.

Pesawat ini siap siaga terbang menjaga kedaulatan wilayah NKRI dan sanggup menjangkau setiap titik NKRI. (jo-3)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.