Peringatan HUT DKI Jakarta, Walikota Jakbar Bacakan Sejarah Jakarta

Walikota Jakbar Anas Effendi saat peringatan HUT DKI Jakarta, hari ini.
JAKARTA, JO-Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat (Jakbar) menggelar upacara memperingati Hari ‎Ulang Tahun (HUT) ke-491 Kota Jakarta di halaman kantor Wali Kota Jakbar, Jumat (22/6/2018).

Wali Kota Jakbar Anas Effendi selaku inspektur upacara membaca sejarah singkat Kota Jakarta. Peringatan HUT DKI Jakarta di Jakbar kali ini memiliki keunikan,seluruh peserta upacara mengenakan pakaian adat Betawi dan beberapa peserta paduan suara.

‎Anas Effendi menyampaikan amanat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bahwa HUT ke-491 tahun Jakarta harus menunjukkan sebagai tempat yang sarat sejarah.

"Setiap titik di Jakarta menyimpan lapisan kisah sejarah yang dilalui selama ribuan tahun. Sejak era Sunda Kelapa, Jayakarta, Batavia, hingga kini, Jakarta adalah kisah pergerakan peradaban manusia," kata Anas.




Sambung Anas,dengan segala potensi yang ada,Jakarta merupakan kota yang menjanjikan kemajuan, kesejahteraan bagi warganya dan mampu tumbuh sejajar dengan kota-kota lain di dunia. Terlebih,Jakarta akan menghelat pesta olahraga internasional yakni Asian Games pada Agustus mendatang.

Anas berharap seluruh waga Jakarta dapat mensukseskan acara tersebut.Pak Gubernur juga mengajak seluruh warga Jakarta untuk bersama-sama mendukung agar pelaksanaan event tersebut berjalan tertib, lancar, meriah dan sukses, yang pada akhirnya dapat mengharumkan nama ibukota Jakarta dan negara, harap Anas. (jo-6)


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.