Ada Perbaikan, Lebaran Hari Kedua Kawasan Monas Ditutup

Monumen Nasional (Monas)
JAKARTA, JO- Bertepatan dengan Lebaran hari kedua, atau pada Senin (26/6/2017), kawasan wisata Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat, akan ditutup, untuk perawatan rutin dan lift.

Warga yang ingin datang ke kawasan ini masih bisa menikmati lokasi wisata yang ada di sekitar, atau bisa datang ke Lenggang Jakarta, karena akan tetap buka. Bahkan parkir di kawasan eks IRTI juga tetap buka.

"Jadi, yang ditutup hanya area dalam Monas, termasuk Tugu Monas," kaa Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede di Jakarta, Selasa (20/6/2017).




Menurut Mangara, penutupan ini sudah disetujui, dan ini merupakan kebijakan pengelola Monas "Biasanya, Lebaran hari kedua banyak saudara-saudara kita dari luar daerah datang berwisata," katanya.

Kepala Kantor Pengelola Kawasan Monas, Sabdo Kurnianto mengungkapkan, penutupan pada hari Senin dilakukan untuk perawatan rutin taman dan lift Tugu Monas. "Perawatan ini untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung. Ini rutin kami lakukan," tandasnya. (jo-3)

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya



Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.