Puskesmas Meruya Sudah Rusak padahal Baru Dibangun Empat Bulan

Kondisi Puskesmas Meruya yang sudah rusak padahal baru dibangun.
JAKARTA, JO-Gedung Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kekurahan Meruya, Kecamatan Kembangan, Kota Administrasi Jakarta Barat, sudah ambrol padahal pembangunannya baru empat bulan.

Kepala Puskesmas Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan, Maria membenarkan, adanya kerusakan-kerusakan fasilitas yang ada di di luar maupun di dalam gedung Puskesmas.

"Semua kerusakan fasilitas di gedung Puskesmas ini sudah saya laporkan ke Paulus selaku Manager Kontraktor PT LTM. Paulus juga berjanji akan berusaha memperbaikinya,”ungkapnya saat dikonfirmasi Selasa (29/10/2018).

Selain itu, kata dia, kerusakan fasilitas gedung baru ini juga sudah dilaporkan ke Kepala Satuan Prasarana (Kasapras) Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta. Sampai saat ini, belum juga ada perbaikan.




Dikatakan, kondisi dinding kolom dalam kondisi ambrol. Sedangkan, kerusakan di dalam gedung konci hampir seluruh kamar mandi pada rusak, yang lebih parah lagi pagar pengaman tangga stenlisnya juga sudah pada bolong kropos.

Kondisi tersebut sangat memprihatinkan lantaran, pembanguanan Puskesmas se-Provinsi DKI Jakarta menelan anggaran tahun 2017 cukup besar mencapai Rp 249.858.324.530,- dari 34 tiitik gedung Puskesmas.

Diketahui, proyek tersebut dikerjakan oleh Kintraktor PT Nindya Karya-LTM KSO dengan managemen pengawas kontruksi PT Ciriajasa CM debgan Nomor kontrak 375/PPK-PGKDK/DKI/lll/2017. (jo-6)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.