Kompol Johana berbaring di rumah sakit.
TANGERANG, JO- Kepala bagian Pembinaan dan Operasional (Kabag Binops) Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Johana Latuharharry menjadi korban penganiayaan oleh sopir truk di Tol Jakarta – Merak, Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, tepatnya di dekat pintu Tol Karawaci, Rabu (24/1/2018). Akibat penganiayaan itu kini Kompol Johana masih dirawat di RSUD Kabupaten Tangerang.

Informasi yang diperoleh Kamis (25/1/2018), polisi telah menangkap pelaku yang membuat polwan yang berdinas di Polres Metro Tangerang Kota ini mengalami pendarahan di kepala. Pelaku bernama Faturahman, 40, ditangkap petugas satu jam kemudian.

Menurut Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan, penganiayana itu terjadi di Tol Jakarta – Merak, Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, tepatnya di dekat pintu Tol Karawaci, pada Rabu (24/1/2018).

Pemukulan bermula dari kecelakaan lalu lintas dalam tol. Mobil Honda Jazz B 1777 CKE yang dikemudikan Kompol Johana diserempet truk Mitsubishi Fuso BE 9616 CK yang dibawa pelaku.

Baca hotel terbaik di Paris, tulis komentarmu
Bandingkan harga hotel dan reviewnya di New York City
Baca review rental liburan di seluruh dunia
Ada apa di London? Cari hotel termurah dan nyaman disana!


“Dengan adanya insiden tersebut kemudian korban dan pelaku berhenti dan keduanya turun dari mobil lalu terjadi cekcok mulut antara korban dengan pelaku,” kata Kapolres usai membesuk anggotanya di RSUD Kabupaten Tangerang, Kamis (25/1/2018).

Usai cekcok mulut, antara korban dengan pelaku merasa permasalahan sudah selesai. Keduanya kembali masuk kendaraannya.

“Pada saat posisi mobil korban masih berhenti dan korban berada di dalam mobil untuk menelpon temannya, tidak lama pelaku mengklakson-klakson mobil korban dari arah belakang,” ungkap Kapolres.

Emosi, Faturahman kembali turun dari truknya lalu menghampiri mobil Kompol Johana. Ia memukul kaca mobil kanan dengan tangannya lalu membuka paksa pintu mobil korban.

“Pelaku kemudian melakukan pemukulan ke mata kanan korban sebanyak satu kali dengan menggunakan tangan kosong sampai luka memar,” ucap Kapolres.

Mendapat serangan dari pelaku, Kompol Johana melawan dengan mengambil kunci roda. Namun usaha itu gagal setelah pelaku memegangi tangannya. “Pelaku memukul kepala korban sampai dua kali menggunakan tangan kosong sehingga mengakibatkan luka robek pada kepala sebelah kiri dan mengakibatkan pendarahan,” imbuh Kapolres.

Setelah kejadian tersebut, pelaku melarikan diri dengan menggunakan kendaraannya mengarah Jakarta. Sedangkan korban meninggalkan tempat itu menuju ke RSUD Kabupaten Tangerang.

“Pelaku berhasil diringkus anggota PJR Tol Dalam Kota, di sekitar Cilandak, Jakarta Selatan. Selanjutnya pelaku berikut truk bermuatan gandum dibawa ke Polres Metro Tangerang, ” ujar Kapolres. (jo-10)


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.