Barista Mahasiswa Adu Keterampilan di “Kejuaraan Internasional Barista ke-3” di MDIS

Salah satu tim yang adu keterampilan dalam ajang Kejuaraan Internasional Barista ke-3 di Kampus MDIS Singapura.
JAKARTA, JO- Sembilan finalis terbaik beradu keterampilan dalam ajang Kejuaraan Barista Internasional ke-3 yang diikuti oleh mahasiwa dari berbagai universitas di dunia yang berlangsung di kampus Management Development Institute of Singapore (MDIS) di Singapura.

Sembilan finalis tersebut berasal dari MDIS, Zhejiang Technical Institute of Economics di China, dan City of Glasgow College di Inggris. Mereka berkompetisi di Singapura untuk mengantongi gelar juara dan untuk mendapatkan penghargaan “Signature Drink”.

Diselenggarakan oleh Jurusan Pariwisata dan Perhotelan MDIS yang bekerja sama dengan Zhejiang Technical Institute of Economics, perlombaan ini mempromosikan seni dan keterampilan barista, dan juga bertujuan untuk menyatukan tujuan dua institusi pendidikan ini, yaitu untuk mengembangkan dan meningkatkan keterampilan praktek yang sesuai dengan kebutuhan industri bagi mahisiswanya.

Sebanyak sembilan finalis diadu kemampuannya pada tiga kategori ini – Espresso, Cappucino, dan “Signature Drink”. Mereka dinilai berdasarkan minuman itu sendiri, teknik keterampilan dalam membuatnya, serta keterampilan penyajian dan pelayanannya.

Seperti disampaikan dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, hari ini, MDIS tampil sebagai pemenang dalam kategori “Signature Drink” dan menduduki peringkat ke-3 secara keseluruhan dalam kompetisi ini. Tim MDIS, Teoklit Premto dari Albania dan Ryu Ji Hye dari Korea mendapat juara dengan kreasi mereka yang bergaya, yaitu “Lady Marmalade’. Dalam meracik “Signature Drink” mereka, tim ini berinovasi dalam memilih bahan dasar untuk memenuhi selera konsumen.

Hotel Paling Romantis. Berapa Sih Tarifnya!! Hemat 25% untuk Setiap Hotel Tempat Anda Menginap & Baca Ulasannya
Cari Tahu Tarif Hotel Terkini di Medan
Cari Tahu Tarif Hotel Terkini di Palembang

Kreasi minuman mereka yang lezat tersebut merupakan kombinasi dari semacam selai jeruk buatan sendiri, es krim vanilla, jus kelapa, dan espresso yang dihias dengan krim mint buatan sendiri, serbuk coklat, dan kulit jeruk pada bagian atas minuman tersebut.

Park Minjin, mahasiswa Diploma Lanjutan MDIS program Manajemen Pariwisata dan Perhotelan yang berasal dari Korea, berkompetisi secara ketat dengan pesaingnya yang berasal dari Zhejiang Technical Institute of Economics, Zhang Junqiong dan Yang Chenheng yang menempati posisi pertama dan kedua. Minjin merebut juara ketiga dengan membuat takjub juri terhadap hasil kreasinya, serta dengan pengetahuannya dan keahliannya di dunia kopi.

“Kesempatan yang besar untuk mempraktikan keterampilan yang dimiliki adalah hal yang membuat saya memilih pendidikan di program Pariwisata dan Perhotelan MDIS. Ini adalah perlombaan pertama saya sebagai mahasiswa dan tentunya perlombaan ini telah memberikan banyak masukan dan pengalaman yang sangat berdampak besar bagi saya. Saya tidak hanya mendapat pengetahuan yang mendalam terhadap bidang yang saya minati, tetapi juga keterampilan yang sangat berguna bagi dunia karir saya kelak di masa depan,” ujar Minjin.

“Di MDIS, kami secara konsisten berkomitmen untuk melibatkan mahasiswa kami dalam pembelajaran yang bersifat practical, dan ini merupakan program yang sangat bagus bagi mahasiswa jurusan Pariwisata dan Perhotelan karena kami ingin membekali mereka dengan keterampilan yang relevan di dunia kerja. Pembelajaran yang berbasis pada praktek ini akan sangat membantu mahasiswa untuk berkembang dan menguasai berbagai keterampilan untuk memaksimalkan kesiapan mereka di dunia kerja kelak,” ungkap Sekertaris Jenderal MDIS Dr R Theyvendran. (jo-2)


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.