Sebanyak 1.000 Personel Gabungan Amankan Idul Adha 2017 di Jakarta Pusat

Idul Adha
JAKARTA, JO- Pada Hari raya Idul Adha 1438 h/2017, sebanyak 1.000 personel gabungan akan dikerahkan untuk melakukan pengamanan di Jakarta Pusat, 600 personel di antaranya akan ditempatkan di Masjid Istiqlal.

"Sebanyak 1.000 pasukan terdiri dari unsur TNI, Polri serta Pemkot Jakarta Pusat diterjunkan untuk pengamanan di wilayah Jakarta Pusat," ujar Kasubbag Humas Polres Jakarta Pusat Kompol Suyatno, Kamis (31/8/2017).

Kompol Suyatno melanjutkan, nantinya pengamanan Salat Id akan difokuskan sekitar Masjid Istiqlal, Sawah Besar. "Fokusnya di Istiqlal ada sebanyak 600-an lebih personel sedangkan di Monas 300-an lebih. Kalau di Monas untuk orang-orang yang liburan," ucapnya.

Hotel Paling Romantis. Berapa Sih Tarifnya!! Hemat 25% untuk Setiap Hotel Tempat Anda Menginap & Baca Ulasannya
Cari Tahu Tarif Hotel Terkini di Medan Cari Tahu Tarif Hotel Terkini di Palembang

Sebelumnya, ribuan aparat gabungan akan dikerahkan guna menjaga wilayah Jakarta Pusat menyambut perayaan hari raya Idul Adha 1438 Hijriah yang jatuh pada Jumat, 1 September 2017.

Di kawasan ring satu Ibu Kota itu, salah satu tempat yang menjadi pusat perayaan Idul Adha ‎yakni Masjid Istiqlal. Di masjid terbesar se-Asia Tenggara itu, akan diselenggarakan salat Id dan penyembelihan hewan kurban.

Pasukan pengamanan, kata Kompol Suyatno, akan difokuskan di area Masjid Istiqlal. Sebab, tiap tahunnya tempat tersebut akan ramai dikunjungi khalayak ramai. Selain itu, pemimpin bangsa juga diagendakan menunaikan ibadah di sana.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.