Ratusan Petugas Kebersihan Jakarta Barat Didata Ulang

Proses pendataan ulang petugas kebersihan di Jakbar.
JAKARTA,JO - Ratusan petugas kebersihan Jakarta Barat yang terdiri dari pengemudi, kenek, pengawas, dan kru pengangkat sampah melakukan pengecekan ulang data seluruh petugas kebersihan bersama Inspektorat Pembantu Jakarta Barat, Kamis (28/1).



Kasudin Kebersihan Jakarta Barat Djafar Muhlisin menjelaskan, total keseluruhan petugas kebersihan dan PPSU di Jakarta Barat ada 1.726 orang namun yang hadir pada saat ini untuk pendataan ulang bersama Inspektorat Pembantu Jakarta Barat 908 orang.

Di antaranya petugas pengemudi truck street swiper, operator crew, operator alat berat, petugas pengelolaan sampah, petugas dipo, pengawas angkutan, administrasi, cleaning service dan security.

Semua petugas ini didata ulang untuk mengecek kebenaran data secara administrasi dan kebenaran perorangan.

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya

"Kita data ulang semuanya. Nama yang terdata harus ada orangnya untuk menghindari kesalahan isu yang beredar tentang data fiktif. Itu sebabnya kita bekerja sama dengan Inspektorat Pembantu agar datanya sinkron," katanya.

Dia juga menjelaskan kesiapan petugasnya menghadapi musim hujan tahunan dan mengantisipasi banjir antara lain dengan bekerja keras mengangkat sampah dari saluran.

"Kita juga sudah punya masing-masing petugas di setiap kecamatan dan masing-masing petugas di wilayah tersebut di sesuai dengan kebutuhan wilayah masing-masing kecamatan," sambung Djafar.

Dia berharap pengelolaan bank sampah di setiap wilayah harus dimaksimalkan. Saat ini jumlah bank sampah yang sudah berjalan di Jakarta Barat ada sebanyak 56 bank sampah. (hery lubis)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.