Elpiji Dioplos Air, Pertamina Diminta Stop Pasokan ke Agen Nakal

Ilustrasi
JAKARTA, JO- Suku Dinas (Sudin) Perindustrian dan Energi Jakarta Barat (Jakbar) telah menghubungi PT Pertamina dan meminta agar tidak mengirimkan pasokan gas elpiji ke agen nakal yang diduga melakukan pengoplosan.

Hal itu disampaikan Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakbar Wahyudin di Jakarta, Kamis (30/7) menyusul temuan warga yang menemukan elpiji 12 kilogram dioplos dengan air.

Temuan itu terjadi di wilayah Kelurahan Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakbar.

Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya | Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya | Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya | Jalan-jalan ke Las Vegas? Temukan harga hotel terendah

"Kita sudah survei ke lapangan, dan minta pihak Pertamina untuk tidak menyuplai gas ke agen tersebut," kata Wahyudin.

Menurut laporan warga, elpiji oplosan itu dibeli dari pedagang bernama Syaiful,30. Dari penjelasan Saiful dia membeli gas elpiji tersebut dari agen PT DPJ. Saiful bahkan mengaku kaget ketiga tahu elpiji yang dia jual berisi air. (jo-6)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.