Dua Tim Relawan Capres Bergandengan Tangan dan Deklarasi Damai

JAKARTA, JO- Dihadiri Panglima TNI Jenderal TNI Dr Moeldoko dan Kapolri Jenderal Pol Sutarman, dua tim relawan pasangan capres-cawapres Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK bergandengan tangan dan menandatangani deklarasi damai jelang pengumuman Pilpres 2014 pada 22 Juli nanti.

Acara ini berlangsung di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Minggu (20/7), dihadiri para pendukung masing-masing capres-cawapres. Penandatanganan deklarasi yang terdiri dari 5 point dilakukan inisiator relawan Prabowo Hatta dan Ananda M Latif, inisiator relawan Jokowi-JK.

Diantara 5 point deklarasi berbunyi kesepakatan kedua pihak menjaga dan mendahulukan keutuhan NKRI, Pancasila dan UUD 1945; menjaga persatuan dan menciptakan suasana damai dengan tidak melakukan pengerahan massa; dan mengajak seluruh elit politik dan kedua belah pihak untuk menghentikan sikap dan tindakan yang saling mendiskreditkan dan atau memecahbelah rasa persaudaraan sebangsa dan setanah air.

Menurut Erlangga, pihaknya meminta pada timses agar menyelesaikan segala permasalahan melalui jalur hukum yang ada apabila ada perselisihan. Relawan Prabowo-Hatta sendiri, begitu Erlangga, menginginkan agar demokrasi yang telah berjalan selama ini menjadi cara untuk mengakomodasi rakyat.

Sementara Ananda M Latief dari relawan Jokowi-JK menyebut, upaya ini merupakan upaya membangun komunikasi untuk merajut kembali rasa persaudaraan. "Kami hanya memikirkan bagaimana agar negara ini nantinya tidak pecah," kata Ananda M Latief.

Panglima TNI Jenderal TNI Dr Moeldoko mengakui tidak mudah bagi TNI menghadapi kebutuhan demokrasi dan stabilitas. Apalagi saat ini, terlihat demokrasi berjalan tapi stabilitas rapih. Sehingga TNI bekerja keras agar demokrasi dan stabilitas sama-sama berjalan dengan baik.

Sedangkan Kapolda Jenderal Pol Sutarman menyebut dirinya sudah menginstruksikan ke kapolda di tiap daerah untuk mengadakan deklarasi seperti ini. Action-nya adalah tidak terjadinya benturan sekecil apapun di masyarakat kita.

"Apabila sudah diketahui pemenangnya, maka kita harus mengawal sekaligus mendukungnya. Ini baru awal dari proses pemerintahan 5 tahun ke depan," begitu Sutarman. (jo-4)

Mengunjungi London? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Wisata ke New York? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya | Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.